Rabu, 12 Juni 2013

Pekerja Kantor Rentan Terserang Diabetes


kerja di kantor
Seperti kita ketahui bersama, duduk terlalu lama dapat mengakibatkan berbagai macam penyakit.

Duduk tidak hanya dilakukan di rumah saja, namun juga melakukan berbagai pekerjaaan atau aktivitas dalam posisi duduk.

Contohnya seperti orang-orang yang bekerja di dalam kantor. Orang yang bekerja di kantor cenderung bekerja serta melakukan berbagai aktifitas dalam posisi duduk lebih dari enam jam dalam sehari.

Sepertinya anda perlu lebih berhati-hati, karena duduk selama berjam-jam lamanya akan memberikan dampak yang buruk pada diri anda dan bahkan bisa berakibat kematian.

Duduk selama berjam-jam tanpa istirahat atau melakukan aktifitas yang lain akan dapat meningkatkan resiko terserang penyakit jantung hingga mencapai 64%. 

Duduk dalam waktu yang lama juga dapat mengurangi kualitas hidup anda selama tujuh tahun serta membuat tubuh anda cenderung rentan mengalami berbagai jenis penyakit kanker.

Yang lebih parah lagi, sebagian orang justru dapat menghabiskan waktu hingga mencapai 15 jam lamanya untuk duduk manis di sofa, di kursi kantor, maupun di dalam kendaraan yang ia tumpangi.

Maka, dengan kata yang lebih sederhana dapat disimpulkan bahwa duduk dalam waktu yang lama serta berlebihan mampu membunuh anda secara perlahan-lahan. Ingin tahu apa yang terjadi pada tubuh kita pada saat kita duduk?

  • Pada saat setelah duduk.
Sesaat setelah kita duduk, aktivitas elektrik pada otot-otot tubuh kita menjadi lambat, tingkat pembakaran kalori dalam kita pun menjadi lambat, yaitu hanya satu kalori per menit yang terbakar. Sekarang bayangkan, jika kita duduk selama 24 jam, tubuh kita hanya mampu membakar kalori sekitar 40% saja. Hal ini jika terjadi secara terus menerus maka dapat menyebabkan penyakit diabetes.

  • Kebiasaan duduk berulang hingga dua minggu.
Duduk dalam waktu lama hingga dua minggu akan dapat meningkatkan molekul jahat atau trigliserida, LDL atau kolesterol jahat, serta terjadi resistensi insulin pada tubuh kita. Hal ini disebabkan karena otot-otot dalam tubuh anda tidak menggunakan lemak yang dapat meningkatkan kadar darah sehingga sangat beresiko bagi anda untuk mengalami kenaikan dalam berat badan anda. Dalam dua minggu, konsumsi oksigen menjadi menurun sehingga dapat mempersulit anda untuk berjalan serta naik tangga.

  • Terus berulang hingga satu tahun.
Setelah mencapai satu tahun, maka efek jangka panjang dari duduk yang terlalu lama mulai terasa. Menurut sejumlah penelitian, anda akan mulai mengalami peningkatan pada berat badan serta peningkatan kadar kolesterol. Tidak hanya itu saja, anda juga mulai kehilangan sekitar 1 % massa tulang jika anda duduk lebih dari 6 jam dalam sehari.

  • Setelah 10 hingga 20 tahun.
Jika kebiasaan duduk terus dilakukan hingga mencapai 10 sampai 20 tahun, kebiasaan ini dapat menurunkan kualitas hidup anda. Resiko untuk terserang penyakit jantung akan meningkat hingga 64%. Selain itu resiko kanker prostat pada pria yang memiliki kebiasaan duduk lama akan meningkat hingga 30%, demikian juga dengan wanitanya akan mengalami peningkatan resiko kanker payudara sebesar 30%.
Namun, anda tidak perlu khawatir akan semua bahayanya, sebab anda bisa melawan semua efek maupun dampak negatif dari duduk yang terlalu lama. 

Ada beberapa langkah atau cara yang bisa anda lakukan untuk mencegah semua dampak buruknya, yaitu:


  • Berdiri setiap satu jam.
berdiri untuk beberapa saat
Bekerja di dalam kantor tidak mengharuskan anda untuk selalu duduk selama seharian hingga saat istirahat seperti saat makan siang maupun pulang istirahat. Dalam sebuah studi menyatakan bahwa telah menemukan cara untuk mengurangi segala dampaknya yaitu ciptakan aktivitas yang memaksa anda untuk terus bergerak dari tempat duduk anda. Letakkan telpon maupun mesin fotokopi jauh dari jangkauan atau berjalan untuk mengambil air minum di tempat yang agak jauh dari tempat duduk anda. Bila perlu anda menyalakan alarm pada jam atau ponsel anda agar anda ingat untuk bergerak.

  • Gerak badan minimal 30 menit setiap hari.
Seorang profesor dari Departemen Ilmu Olahraga dan Kesehatan di University of South Carolina menujukkan bahwa aktivitas moderat yang anda lakukan setara dengan anda melakukan jalan cepat. Pekerjaan seperti membersihkan rumah, membersihkan halaman, maupun aktivitas lainnya yang dapat membuat anda bergerak setara dengan olahraga moderat.

  • Mengubah cara agar anda tetap bergerak saat ke kantor maupun selama di kantor.
Jika anda ke kantor mengendarai motor atau mobil, anda bisa memarkir kendaraan anda agak jauh dari kantor lalu berjalan kaki untuk menuju ke tempat kerja. Anda juga bisa berdiri untuk mengambil file-file dari lemari. Itu lebih baik daripada anda mengambil kursi lalu mencari file-file sambil duduk. Atau berjalan-jalan ke tempat rekan kerja sambil berbincang sejenak, akan menjadi hal yang bagus daripada mengirimkan pesan secara elektronik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar